Ruang Birawa Hotel Bidakara. Sekitar 1500 orang memenuhi kursi-kursi. Mendikbud, para pejabat eselon satu dan dua, para rektor LPTK, dan peserta PPG SM-3T, PPGT, PPG Kolaboratif, dan peserta SM-3T, perwakilan dari seluruh Indonesia.
Dalam sambutannya, Mendikbud mengemukakan, penyakit sosial ada tiga, yaitu: kemiskinan, ketidaktahuan, keterbelakangan peradaban.
Lingkaran penyakit sosial tersebut harus dipotong, dan pisau pendidikanlah yang paling tajam untuk memotongnya. Tidak hanya sekedar teori, praktek telah membuktikan, bahwa ketiga hal tersebut bisa diatasi dengan pendidikan. Para peserta SM-3T adalah pisau-pisau yang memotong tiga penyakit sosial itu.
Pendidikan sebagai penggerak dalam pembangunan. Hasilnya belum bisa dilihat hasilnya secara signifikan dalam lima-enam tahun. Namun pada lima belas sampai dua puluh lima tahun ke depan, karena disentuh oleh tangan-tangan halus, pikiran-pikiran cerdas para peserta SM-3T, maka keadaan akan berubah. Perubahan itu karena tangan-tangan peserta SM-3T. Mereka tidak hanya menyentuh dengan sentuhan-sentuhan fisik, namun lebih dari itu, dengan sentuhan-sentuhan nilai kemanusiaan. Bagaimana mungkin seorang guru dan para siswanya bisa menangis bersama, kalau bukan karena sentuhan kasih sayang. Para guru SM-3T itu bergerak dan berjuang bukan karena didasari adat-istiadat dan agama, namun karena sejatinya, kita semua adalah bersaudara.
Tidak ada satu ungkapan yang bisa kita ucapkan untuk para guru SM-3T, kecuali keharuan dan tetesan air mata. Mereka tidak perlu diberi penghargaan, tapi perjuangan mereka sudah dicatat oleh Tuhan Yang Maha Kuasa. Merekalah para pejuang itu. Ada merah putih di dadanya.
Terkait dengan menjelang akhir masa baktinya di Kemdikbud, yaitu pada tanggal 20 Oktober nanti, Mendikbud merekomendasikan supaya program yang memiliki rasionalitas dan manfaat yang bisa dirasakan langsung, harus terus dilanjutkan.
Kata Mendikbud: "Plis deh...jangan dilupakan SM-3T. Ini bukan program politik, bukan utk mencari popularitas."
SM-3T adalah solusi temporer untuk mengatasi berbagai masalah pendidikan di daerah 3T. Sebelum solusi permanen bisa didapatkan, solusi temporer pun harus dilakukan.
Untuk pengangkatan guru tahun 2014, Mendikbud juga menjelaskan, ada jatah khusus untuk alumni SM-3T. Rekrutmen dibuat skenario sendiri. Dengan kecintaannya, para guru SM-3T itu akan kembali ke tempat-tempat di mana mereka mengabdi itu. Selain itu, juga ada pemberian beasiswa bagi alumni SM-3T untuk memasuki program Magister dan Doktor.
Mendikbud juga berpesan, tidak semua orang punya kesempatan untuk mengikuti SM-3T. Maka setiap peserta SM-3T sebaiknya menulis semua pengalaman mereka selama di tempat tugas. Tambah Mendikbud, alangkah indahnya bila peserta SM-3T bertemu dengan peserta SM-3T. Bersatu menorehkan sejarah dalam pembangunan pendidikan di daerah 3T. Memberikan sentuhan pada mereka yang lemah.
Pesan Mendikbud juga, sebagai pejuang, guru SM-3T jangan sekali-sekali mengeluh. Setiap persoalan, harus dihadapi. Setiap persoalan itu, selalu ada jawaban. Bila tidak menemukan jawaban, tidak ada jawaban atas persoalan itu sendiri, juga merupakan bagian dari jawaban.
Jakarta 17 September 2014
Wassalam,
LN
0 komentar
Posting Komentar
Silakan tulis tanggapan Anda di sini, dan terima kasih atas atensi Anda...