Pages

SM-3T: Kerinduan

"Seorang peserta SM-3T Unesa langsung menghambur ke pelukan saya, saat kunjungan monitoring ke lokasi di wilayah Sumba Timur.

SM-3T: Kebersamaan

"Saya (Luthfiyah) bersama Rektor Unesa (Muchlas Samani) foto bareng peserta SM-3T di Sumba Timur, salah satu daerah terluar dan tertinggal.

Keluarga: Prosesi Pemakaman di Tana Toraja

"Tempat diadakannya pesta itu di sebuah kompleks keluarga suku Toraja, yang berada di sebuah tanah lapang. Di seputar tanah lapang itu didirikan rumah-rumah panggung khas Toraja semi permanen, tempat di mana keluarga besar dan para tamu berkunjung..

SM-3T: Panorama Alam

"Sekelompok kuda Sumbawa menikmati kehangatan dan kesegaran pantai. Sungguh panorama alam yang sangat elok. (by: rukin firda)"

Bersama Keluarga

"Foto bersama Mas Ayik dan Arga saat berwisata ke Tana Toraja."

Sabtu, 29 Januari 2022

Pengembangan Kapasitas Literasi Desa dan MBKM

 


PAGI yang cerah, dan dengan penuh semangat kami meluncur ke Hotel Mercure Jakarta Sabang. Kegiatan pagi ini adalah memenuhi undangan rapat dari Kementerian Pembangunan Masyarakat dan Kebudayaan (Kemenko PMK) RI. Agenda rapatnya, monitoring dan evaluasi pencapaian indikator kegiatan prioritas peningkatan budaya literasi. Undangannya tidak terlalu banyak, meliputi pejabat eselon satu dan dua dari Bappenas, Kemendikbudristek, Kemendes PDTT, Kominfo, Kemendagri, Perpusnas, dan BPS. Semua undangan diminta untuk menyampaikan informasi tentang capaian indikator pembudayaan literasi dan penguatan institusi sosial penggerak literasi dan ivonasi tahun 2021 serta rencana tahun 2022. Rapat dipimpin langsung oleh Deputi Bidang Koordinasi Revolusi Mental, Pemajuan Kebudayaan dan Prestasi Olah Raga, Didik Suhardi, Ph.D.

 

Menarik sekali mendengarkan laporan kegiatan literasi dari berbagai kementerian dan lembaga tersebut. Masing-masing kementerian dan lembaga (K/L) telah melaksanakan berbagai program dan kegiatan literasi sesuai tugas dan fungsinya . Sebagian program dan kegiatan beririsan dan akan sangat baik bila dilakukan secara kolaborasi dan sinergi antar K/L. Kegiatan literasi dengan berbagai bentuknya, baik di sekolah formal, di sekolah nonformal, di masyarakat, di perpustakaan, secara online maupun offline serta blended, semuanya mengarah pada satu tujuan, yaitu mengembangkan literasi masyarakat Indonesia untuk meningkatkan kesejahteraan.

 

Saya mewakili Kemendes PDTT menyampaikan program dan kegiatan pengembangan literasi yang bermuara pada pencapaian SDGs Desa yang meliputi 18 tujuan. SDGs Desa adalah upaya terpadu pembangunan desa untuk percepatan pencapaian tujuan pembangunan berkelanjutan. SDGs Desa merupakan arah kebijakan pembangunan desa dan pemberdayaan masyarakat desa. SDGs Desa adalah upaya terpadu mewujudkan desa tanpa kemiskinan dan kelaparan, desa ekonomi tumbuh merata, desa peduli kesehatan, desa peduli lingkungan, desa peduli pendidikan, desa ramah perempuan, desa berjejaring, dan desa tanggap budaya untuk percepatan pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB/SGDs).

 

Tipe Desa Peduli Pendidikan berkesesuaian dengan SDGs Desa-4, yaitu Pendidikan Desa Berkualitas. Pemerintah desa bersama-sama dengan supra desa dan masyarakat desa harus memastikan ketersediaan dan keterjangkauan layanan pendidikan yang berkualitas bagi warga desa, serta akses yang mudah bagi warga desa terhadap layanan pendidikan. Sumber-sumber pendapatan desa serta potensi desa dapat dimanfaatkan dalam rangka mendukung peningkatan kualitas dan keterjangkauan pelayanan pendidikan di desa. Salah satu komponen Desa Peduli Pendidikan adalah Pengembangan Kapasitas Lterasi Desa.

 

Tersedianya perpustakaan desa (PD) dan taman bacaan masyarakat (TBM) merupakan saah satu indikator pengembangan kapasitas literasi desa. Selain itu juga terfasilitasinya masyarakat untuk belajar mengembangkan kemampuan dirinya dan mempraktikkan hasil belajarnya. Bentuk fasilitasi yang sudah dilakukan oleh desa termasuk pengembangan sekolah lapang, pengembangan pusat kegiatan belajar masyarakat (PKBM), serta pengembangan keterampilan abad 21. PKBM merupakan program pemberantasan buta huruf, namun tidak sekadar mengajarkan membaca, menulis, dan berhiutng, juga mengajarkan keterampilan hidup, baik berupa life skills maupun vocational skills. Bentuk kegiatannya antara lain keaksaraan fungsional (KF) dan keaksaraan usaha mandiri (KUM). Sedangkan pengembangan keterampilan abad 21 yang disasar adalah para remaja usia 10-19 tahun, dan pada mereka diajarkan keterampilan berpikir kritis dan pemecahan masalah, kreativitas dan inovasi, komunikasi, dan kolaborasi.

 

Saya juga menyampaikan sebuah program pengembangan literasi yang lain, yaitu Akademii Desa 4.0. Program ini antara lain meliputi kuliah online (kulon), ngobrol pintar (ngopi), dan anjang desa. Kulon merupakan kampanye informasi yang ditayangkan secara real time, mengangkat isu terkini yang dibutuhkan oleh masyarakat desa, dengan sasaran subjeknya masyarakat umum. Kalau Kulon lebih banyak dengan metode ceramah, Ngopi berbentuk live talkshow dan diskusi. Materi Ngopi meliputi best practice dan kebijakan pemberdayaan masyarakat desa, dengan sasaran subjeknya adalah penggerak swadaya masyarakat (PSM), kader pemberdayaan masyarakat desa (KPMD), dan tenaga pendamping profesional (TPP). Sementara itu, Anjang Desa merupakan media kampanye informasi yang materinya adalah hasil liputan semi dokumenter yang mengangkat kisah sukses di desa. Sasaran subjeknya adalah masyarakat desa, pemuda desa, dan perangkat desa. Selain itu juga ada kegiatan pembuatan video berbasis masyarakat yang menghasilkan 60 video pembelajaran dengan tema utama kegiatan ekonomi lokal dan  kewirausahaan, lingkungan lestari dan  berkelanjutan, serta layanan dasar. Juga telah dihasilkan 240 video hasil kurasi yang  relevan dengan pemberdayaan masyarakat dan telah diungga di chanell Youtube Akademi Desa 4.0.


 

Masih perlu kerja keras untuk terus mengembangkan kapasitas literasi di lingkungan Kemendesa PDTT. Termasuk keberadaan Perpustakaan Kemendesa PDTT sejak 2019 yang sampai saat ini masih belum banyak diketahui oleh internal Kemendesa PDTT sendiri, apa lagi oleh masyarakat luas. Berbagai kegiatan seperti sharing knowledge, bedah buku, bedah film, dan webinar, juga dilakukan oleh perpustakaan, selain--tentu saja--peminjaman buku. Ada sekitar 6000-an buku dengan aneka ragam kategori. Sebagian buku sudah masuk system OPAC (Online Public Access Catalog) dan bisa diakses melalui e-perpustakaan: http://e-perpustakaan.kemendesa.go.id/opac/.

 

Rapat berakhir pada sekitar pukul 12.30, dan karena saya harus memenuhi undangan pada Rapat Dengar Pendapat (RDP) Panja Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MKBM) Komisi X DPR RI, maka kami pun langsung meluncur ke Ruang Rapat Komisi X DPR RI, Gedung Nusantara 1. Enam pejabat yang diundang pada RDP ini, yaitu Dirjen Dikti Kemendikbudristek, Dirjen PAI Kemenag, Sekjen Kemenaker, Sekjen Kemenperin, Sesmen Kemenparekraf, dan Kepala BPSDM Kemendes PDTT.

 

Pada RDP ini, kami diminta menyampaikan hal-hal terkait progres implementasi MBKM pada kementerian masing-masing. Juga menjawab beberapa pertanyaan yang sebelumnya sudah dikirimkan oleh Panja MBKM Komisi X. Presentasi dimulai dari Prof Nizam selaku Plt. Dirjen Dikti Kemendikbudristek. Dilanjutkan dari kementerian lain, dan terakhir adalah dari Kemendesa PDTT.

 

Tidak seperti kementerian lain yang sudah sangat bagus progresnya dalam implementasi MBKM, karena mereka memiliki sekolah, baik sekolah jalur vokasi maupun akademik, Kemendesa PDTT masih harus berjuang untuk memulai. Menjelang akhir tahun 2021 yang lalu, Pedoman Implementasi MBKM baru saja dihasilkan, dengan nama program PMB-MBKM (Pemberdayaan Masyarakat Desa Berbasis MBKM). Dukungan anggaran belum jelas, dan juga masih harus berjuang untuk menjalin kerjasama dengan pemerintah daerah serta dunia usaha/dunia industri. PMB-MBKM merupakan salah satu program yang dimasukkan pada kelompok program inisiatif baru (IB), bersama program lain seperti Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) yang disiapkan bagi para penggiat desa untuk menempuh studi lanjut. Program yang lain adalah sertifikasi TPP, di mana pada akhir tahun 2021 kemarin, perangkat sertifikasi kompetensi berupa SKKNI TPP dan Skema KKNI TPP telah diperoleh.

 

Program yang tak kalah penting lainnya adalah memastikan terbangunnya sinergi antar komponen dalam BPSDM, baik UKE-1, UKE2, dan pusat-pusat, selain tentu saja sinergi antar UKE-1 dan bahkan antar kementerian dan lembaga (K/L) lain. Ada sekitar 35 ribu pendamping dan ribuan PSM yang juga menunggu untuk ditingkatkan kapasitasnya. Di sisi lain, BPSDM juga mengalami darurat widyaiswara, karena hari ini, widyaiswara yang dimiliki BPSDM tinggal 11 orang, sementara tahun depan, akan ada lagi 2 widyaiswara yang  purna. BPSDM juga harus memastikan pembangunan zona integritas menuju wilayah bebas korupsi (WBK) serta wilayah birokrasi bersih dan melayani (WBBM).

 

Semakin mendalami tugas, semakin menemukan banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan. Dengan segala niat baik, khusnudzon, mengandalkan pada akuntabilitas, profesionalitas, integritas, dan kebersamaan (APIK), insyaallah semua pekerjaan rumah bisa diselesaikan satu demi satu. Tentu saja semua ikhtiar selalu dibarengi dengan doa-doa dan harapan yang terus dilangitkan pada Allah Sang Pemberi Kemudahan dan Kesehatan. Amiin.

 

Surabaya, 29 Januari 2022

 

*Catatan dua hari yang lalu.

Selasa, 25 Januari 2022

Efek Booster


BEBERAPA hari yang lalu, Kemendes PDTT melaksanakan vaksinasi ketiga atau booster. Untuk gelombang pertama ini, karena jatah vaksinnya terbatas, diprioritaskan bagi pimpinan dan sebagian staf saja. Selanjutnya secara bertahap akan dilaksanakan vaksinasi booster untuk semua.

Vaksin yang digunakan pada vaksinasi ketiga ini adalah pfizer. Saya sendiri mendapatkan vaksin sinovac pada vaksinasi pertama dan kedua, yang saya peroleh di Unesa. Relatif tidak ada efek kecuali lapar dan ngantuk. Jadi setelah vaksinasi sinovac dulu itu, kerjaan saya adalah makan dan tidur.

 

Berbeda dengan efek vaksin booster ini. Saya sempat nggliyeng dan demam malam harinya, badan ngilu-ngilu, menggigil, dan mual. Paginya saya minum paracetamol, karena saya masih demam dan mual. Apa lagi pagi itu juga, saya  dijadwalkan mengunjungi sebuah desa wisata di Gresik.

 

Berangkat ke Gresik dengan badan terasa sangat kurang fit, saya nekad saja sambil menghimpun semangat dan kekuatan. Memang kalau membaca anjurannya, seharusnya kita perlu istirahat dua-tiga hari setelah vaksinasi. Untuk saya, boro-boro istirahat, bahkan setelah vaksin saya langsung meluncur ke Soetta dan terbang ke Surabaya. Kami sudah terlanjur berjanji untuk silaturahim ke Desa Lontar di Kecamatan Menganti, Gresik. Membayangkan kepala desa dengan direktur bundes, Kepala Dinas PMD Kabupaten Gresik, para pendamping desa, dan semuanya, saya tidak tega untuk tidak hadir.

 

Sesampainya di tujuan, dengan setengah terhuyung saya turun dari mobil. Mas Dikin Mokhamad Sodikin meminta saya untuk pegangan karena melihat saya agak labil. Tapi saya tidak ingin membuat cemas tuan dan nyonya rumah yang sudah berbaik hati menyambut kami dan menyiapkan semuanya. Saya berjalan pelan sambil melempar senyum paling manis untuk  menutupi nggliyeng saya. Alhamdulilah, dengan terus menghimpun semangat, akhirnya acara demi acara bisa saya lalui dengan baik. Alhamdulilah.

 

Tapi berdasarkan pengalaman itu, saya bisa sarankan pada Anda, sebaiknya istirahat saja deh setelah vaksin booster. Setidaknya sehari dua hari. Apa lagi kalau Anda mengalami gejala pusing dan demam seperti saya. Nggak uwenak memaksakan diri. Meskipun mungkin tubuh kita kuat, tapi sebenarnya hal itu tidak disarankan. Salah satu alasannya adalah demi keefektifan vaksin itu sendiri.

 

Semoga pandemi segera berlalu ya. Supaya kita tidak perlu sogrok hidung setiap kali mau terbang. Saya perhatikan, sepertinya hidung saya dari hari ke hari kok tambah mekrok.....

 

Jakarta, 25 Januari 2022

Kemurnian Ciptagelar

 

NAMA desa ini, bagi saya, cukup unik. Ciptagelar. Saya penasaran mengapa desa ini namanya Ciptagelar. Saya mencoba menelusurinya di internet. Saya dapatkan beberapa referensi tentang Ciptagelar, yang membahas sejarah, letak geografis, budaya, demografi, dan sebagainya. Ciptagelar mempunyai arti terbuka atau pasrah.

 

Dari catatan yang saya baca, Kasepuhan Ciptagelar adalah masyarakat hukum adat yang berada di kawasan pedalaman Gunung Halimun-Salak. Istilah kasepuhan berasal dari bahasa Sunda, yang secara umum artinya adalah mereka yang dituakan. Secara spesifik wilayah perkampungan masyarakat Kasepuhan Ciptagelar tersebar di tiga kabupaten yang berada di sekitar wilayah perbatasan Provinsi Banten dan Jawa Barat.

 

Kasepuhan Adat Ciptagelar mulai berdiri pada 1368 dan telah beberapa kali mengalami perubahan kepemimpinan yang dilakukan secara turun temurun. Sampai saat ini Kasepuhan Ciptagelar juga telah mengalami beberapa kali perpindahan desa pusat pemerintahan yang disebut sebagai Kampung Gede, karena masih menjalankan tradisi berpindah yang berdasar pada wangsit yang diterima dari para leluhur (karuhun). Secara administratif saat ini Kasepuhan Ciptagelar berada di wilayah dusun Sukamulya, Desa Sirnaresmi, kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi.

 

Berdasarkan data tahun 2008, Kampung Gede Kasepuhan Ciptagelar memegang kuat adat dan tradisi yang diturunkan sejak 644-an tahun lalu (1368 M). Kasepuhan Ciptagelar dihuni oleh sekitar 293 orang yang terdiri dari 84 kepala keluarga dengan 151 orang laki-laki dan 142 orang perempuan. Desa ini merupakan bagian dari Kesatuan Adat Banten Kidul yang tersebar di lebih dari 500 desa.

 

Tanggal 14-15 Januari yang lalu, saya berkesempatan mengunjungi Desa Adat Ciptagelar, dalam rangka memperingati Sewindu UU Desa. Kami semua, seluruh pejabat tinggi madya dan pejabat tinggi pratama, juga Menteri Desa PDTT serta Sekretaris Jenderal, secara bertahap berangkat dari Hotel Inna Samudra Pelabuhan Ratu. Harus secara bertahap, karena jalan menuju Desa Ciptagelar merupakan jalan yang berbatu-batu, menanjak, berbelok-belok, dan sempit.  Bila kami berangkat bersama-sama, jika di tengah jalan ada satu saja mobil yang mogok atau bermasalah, hal ini akan menyebabkan terjadinya mogok berjamaah. Mobil yang kami bawa, semuanya adalah mobil offroad 4WD, menyesuaikan dengan kondisi medan berat yang kami tempuh.

 

Saya semobil dengan Pak Jajang Abdullah (sekretaris BPSDM), Mohammad Sodikin (TA BPSDM), dan Mas Angga (staf BPSDM). Mas Angga sehari sebelumnya sudah mengunjungi Ciptagelar untuk tryout mobil dan kenal medan. Namun begitu, kami masih sempat tiga kali terhenti di tengah jalan yang menanjak curam, karena Mas Angga telat oper gigi. Sempat mundur beberapa meter untuk mengambil start. Beberapa mobil bahkan mogok karena mesinnya panas, dan harus menunggu mesin dingin dulu, baru berangkat lagi. Ibu Irjen dan beberapa direktur bahkan terpaksa dipindahkan ke mobil lain karena mobil yang ditumpanginya mogok berlama-lama. Memang, sepanjang pengalaman saya berkendara di medan ekstrim, jalan ke Ciptagelar ini merupakan jalan terekstrim yang pernah saya lalui dengan mengendarai mobil.

 

Kami tiba di Kasepuhan Ciptagelar sekitar pukul 11.30. Sekitar dua setengah jam perjalanan dari Pelabuhan Ratu. Kami semua berpakaian adat Citpagelar. Para lelaki mengenakan baju dan celana hitam, juga mengenakan ikat kepala (totopong). Yang perempuan, mengenakan kain kebaya dan kain (sarung/jarit/rok panjang). Tidak boleh mengenakan celana panjang, apa lagi celana jins. Seperti itulah memang yang saya lihat orang-orang Ciptagelar berbusana. Para lelaki yang bersahaja dalam balutan hitam-hitam dan ikat kepala. Para perempuan yang umunya berkulit bersih, cantik, mengenakan kebaya dengan kain, pada umunya kain sarung, yang dililitkan begitu saja. Bahkan beberapa anak belasan tahun pun sudah mengenakan pakaian adat seperti itu dalam kesehariannya.

 

Kami diterima di Pendopo Imah Gede. Sebuah pendopo dan sekaligus rumah Ketua Adat, yaitu Abah Ugi Sugriana Rakasiwi. Sosok yang tampan, berkulit bersih, berwibawa, sangat disegani. Belasan teman dari Kemendes PDTT sudah lebih dulu datang, khususnya para panitia, yang sebagian besar adalah pejabat tinggi pratama, beserta para staf dan ajudan. Kami disuguhi makan siang yang sudah ditata di atas meja panjang. Ada karpet tergelar dengan meja-meja pendek, dan kami makan secara lesehan. Menunya hampir sama dengan yang kita kenal pada umumnya, dengan kekhasan hidangan Sunda yang selalu tersedia sambal dan lalapan mentah. Yang berbeda adalah nasinya. Bukan nasi yang empuk dan pulen, sebaliknya nasinya agak kering atau pera, bulirannya pendek-pendek.

 

Warga Kasepuhan Ciptagelar dikenal sebagai masyarakat yang memegang teguh adat dan tradisi yang bersandar pada budaya pertanian, khususnya padi. Beras yang dikonsumsi penduduk Ciptagelar berasal dari tanaman padi yang mereka tanam sendiri, dengan bibit yang mereka kembangkan sendiri, dan diproses dengan cara tradisional secara turun-temurun. Dari catatan yang saya baca, Beberapa rangkaian kegiatan pertanian yang mengakar di antaranya adalah ngaseuk (menanam padi yang dilakukan secara bersama-sama), mipit, nganyaran, serentaun, dsb. Dari catatan juga saya peroleh penjelasan bahwa kampung Gede Kasepuhan Ciptagelar adalah masyarakat adat yang bersandar kepada budidaya padi, seluruh sendi-sendi kehidupan adat didasarkan kepada kalender siklus padi. Leuit bagi warga kasepuhan Ciptagelar tidak hanya berarti gudang tempat penyimpanan padi, melainkan berkaitan dengan simbol penghormatan pada Dewi, yaitu Nyi Pohaci Sanghyang Asri yang menampakkan dirinya dalam bentuk padi. Setiap kali panen, mereka menyimpan 10% padi di leuit (lumbung) sehingga tidak heran jika di sana terdapat padi yang usianya ratusan tahun. Bagi warga kasepuhan Ciptagelar, padi merupakan kehidupan, bila seseorang menjual beras atau padi, berarti menjual kehidupannya sendiri.

 

Leuit atau lumbung ini menjadi pemandangan yang sangat khas di Desa Ciptagelar. Bangunan semi permanen dari kayu dan atap jerami ini berada di sekitar rumah atau di tempat-tempat yang agak jauh dari pemukiman. Berpadu dengan gunung, sawah, dan pepohonan, jajaran leuit adalah pemandangan yang sangat indah dan mengesankan.

 

Kegiatan kesenian dan kebudayaan, termasuk diantaranya Angklung Buhun, Wayang Golek, dan Jipeng merupakan bagian dari keseluruhan adat istiadat, budaya, serta tradisi yang terus berkembang sampai saat ini.

 

Menikmati Ciptagelar dengan segala kemurniannya, semakin memberikan kesadaran pada kita, betapa sesungguhnya alam selalu ada untuk kita. Bersahabat dengan alam adalah kuncinya.

 

Jakarta, 23 Januari 2022

Rabu, 19 Januari 2022

Kisah Kamar 308


PERNAH mendengar kisah kamar 308? Ya, sebuah kamar di Hotel Inna Samudra di Pelabuhan Ratu, Kabupaten Sukabumi. Konon, kamar tersebut merupakan kamar yang menjadi tempat Presiden Soekarno bersemedi. Juga tempat pertemuan presiden pertama RI ini bertemu dengan Nyi Roro Kidul. Kamar 308 ini bahkan diyakini oleh banyak orang sebagai kamar khusus yang disedikaan oleh Bung Karno untuk Sang Ratu Penguasa Pantai Selatan itu. Benarkah? Kembali kepada keyakinan masing-masing saja ya, tidak perlu diperdebatkan. Dinikmati saja sebagai bagian dari romantika kehidupan. Sebagai pernak-pernik dan warna-warni yang melengkapi hari-hari. Hehe. Kalau ingin tahu seperti apa deskripsi tentang kamar tersebut, beserta kisah-kisah mistis yang mengikutinya, silakan klik saja di internet. Kisah kamar 308 ini sudah sangat bejibun di jagat maya.

 

Saya hendak menuliskan kisah yang saya alami sendiri. Jangan berharap kisah yang wow ya, karena saya tidak mengalami apa-apa. Alhamdulilah, sebelum dan sesudah saya mengunjungi kamar yang fenomenal itu, hidup saya sama, normal, baik-baik saja, dalam arti tidak mengalami hal-hal yang berbeda.

 

Nah, berbeda dengan rekan saya, namanya Pak Sofyan, beliau salah satu direktur di salah satu ditjen di Kementerian Desa PDTT. Ceritanya, kami sedang mengikuti rapat pimpinan Kementerian Desa PDTT. Menteri Desa, Wakil Menteri, Sekjen, dan seluruh pejabat tinggi madya dan pratama hadir di Hotel Inna Samudra, pada 12-13 Januari 2022. Pagi itu, 13 Januari 2022, saya keluar kamar dan bermaksud jalan-jalan ke pantai. Di pantai, secara kebetulan saya bertemu dengan Pak Sofyan dan Pak Rudi, dua-duanya direktur di Kementerian Desa PDTT. Kami juga  bertemu dengan Pak Jajang, beliau sekretaris BPSDM, artinya satu unit kerja dengan saya. Kami berjalan sepanjang pantai sambil mengobrol, kemudian secara spontan mempunyai ide untuk mengunjungi tempat yang disebut sebagai pintu gerbang Kerajaan Nyi Roro Kidul.

 

Kami berjalan menuju sebuah tempat di pinggir pantai, yang berbatu-batu, dan di satu sisinya terdapat batu karang besar. Ada juga pohon besar yang menambah kesan mistis. Di dekat tempat itu ada bangunan hotel yang sudah rusak, sepertinya sudah bertahun-tahun dibiarkan kosong tak berpenghuni. Di sekitarnya ditumbuhi rumput-rumput yang tak pernah dibersihkan, dan di depannya berserakan bekas-bekas bangunan yang mungkin dulunya adalah taman di halaman hotel tersebut. Nah, di sekitar tempat itulah konon merupakan pintu gerbang Kerajaan Nyi Roro Kidul. Boleh percaya boleh tidak ya?

 

Setelah beberapa saat berada di tempat itu, kami berniat langsung mengunjungi Kamar 308. Pak Jajang dan Pak Rudi menyusuri pantai untuk kembali ke hotel, sedang saya dan Pak Sofyan menyusuri jalan setapak di atas pantai. Saya dan Pak Sofyan lebih dulu tiba di hotel, dan kebetulan bertemu dengan petugas hotel. Karena Pak Jajang dan Pak Rudi tidak kunjung muncul, maka saya dan Pak Sofyan memutuskan untuk lebih dulu mengujungi Kamar 308, didampingi petugas hotel.

 

Pada pintu kamar 308 itu tertulis ‘Private Room’. Warna pintunya hijau. Petugas membuka pintu kamar, dan spontan aroma wewangian menyeruak keluar ruangan. Menusuk hidung. Kami dipersilakan masuk, dan setelah mengucap salam, kami pun malangkah memasuki ruangan yang remang-remang dan dingin itu. Hampir semuanya bernuansa hijau, konon merupakan warna kesukaan Ratu Pantai Selatan.

 

Benar juga kata Bu Aisyah, Dirjen PKTrans yang kemarin sudah lebih dulu mengunjungi kamar ini. Beliau merasakan udara yang sangat dingin di dalam kamar, sampai membuatnya setengah menggigil. Ditambah dengan berbagai pernak-pernik yang bernuansa mistis yang memenuhi kamar tersebut, pantaslah kalau orang mengatakan betapa magisnya kamar ini. Ada rupa-rupa bunga, sesaji, wangi-wangian, lukisan besar yang diyakini sebagian orang sebagai penampakan Nyi Roro Kidul, lampu-lampu kecil, aksesoris, kitab-kitab termasuk buku Yasin dan al-Quran, foto-foto kecil para pengunjung, dan juga bunga-bunga yang tersebar memenuhi tempat tidur; benar-benar berhasil membangkitkan suasana magis.

 

Di dalam kamar, petugas hotel menceritakan tentang kisah kamar itu, Juga antusiasme para pengunjung, yang bahkan para pengunjung yang bukan tamu hotel Inna Samudra. Pada hari Kamis malam Jumat dan pada hari-hari tertentu, antrian pengunjung sangat banyak dan bahkan mengular. Setiap pengunjung yang ingin bersemedi di dalam kamar, diberikan waktu paling lama satu jam. Sesaji yang mereka bawa sebagai pelengkap semedi akan memenuhi kamar. Bila kamar sudah penuh dengan sesaji, petugas akan mengeluarkannya, agar pengunjung lainnya dapat meletakkan sesajinya juga di dalam kamar. Begitu seterusnya. Antusiame itu begitu besar bahkan meskipun mereka harus membayar untuk melakukan hajat tersebut. Berapa yang mereka harus bayar? Rahasia ya. Hehe.




 

Saya sendiri tidak merasakan apa-apa selama berada di dalam kamar 308 itu. Rasa dingin yang menusuk saya yakini berasal dari AC yang mungkin sepanjang waktu dinyalakan. Aroma mistis yang ada saya yakini karena memang dikondisikan sedemikian rupa, meskipun memang unsur mistis itu mungki sudah ada dari sononya.  Kami bertiga mengobrol sambil mengamati segala pernak-pernik di kamar, dan selama mengobrol itu, perasaan saya biasa-biasa saja. Petugas dengan telaten menjelaskan apa pun yang menjadi keingintahuan kami.

 

Begitu kami keluar kamar, petugas mematikan lampu, mengunci kembali “the private room’ yang spesial itu. Seharian setelah itu, saya lalui dengan biasa, dengan aktivitas yang sudah terjadwal sesuai agenda rapat pimpinan. Bahkan pagi itu, selama sekitar dua jam, saya dan tim harus mempresentasikan capaian kinerja 2021 dan target kinerja 2022 di hadapan Menteri Desa, Wakil Menteri, Sekjen, semua pejabat eselon 1 dan 2 di lingkungan Kemendesa PDTT. Alhamdulilah semua berjalan lancar dan respon Pak Menteri serta semua peserta rapat baik-baik saja.

 

Besok paginya, kami makan di resto bersama para pejabat yang lain. Di sinilah cerita mistis itu terjadi. Pak Sofyan bertanya, apakah saya tidak mengalami sesuatu semalam? Saya jawab tidak, dan bahkan saya tidur pulas karena capek. “Tidak ada yang mengunjungi?” Tanya Pak Sofyan. Tentu saja saya jawab tidak.

 

Pak Sofyan bilang, semalam, sekitar pukul 01.00, beliau terbangun, karena mendengar dan merasakan ada angin yang berembus keras di dalam kamarnya. Beliau melihat gordin kamar melambai-lambai karena embusan angin dan itu terjadi beberapa detik. Embusan angin juga sangat beliau rasakan memenuhi kamar. Seketika beliau membaca apa pun, ayat kursi dan lain-lain, dan sekejab kemudian embusan angin itu berhenti. Jendela kamar tertutup rapat. Tidak ada tanda-tanda jendela terbuka sehingga menyebabkan angin berembus sampai membuat gordin melambai-lambai. Pikirannya otomatis terhubung dengan Kamar 308. Pagi tadi kami mengunjunginya. Sepertinya, penghuni Kamar 308 itu melakukan kunjungan balik. Kebetulan yang dipilih adalah  Pak Sofyan. Untunglah, bukan saya……

 

Percaya tidak percaya, itulah yang terjadi. Tentu saja saya percaya dengan cerita Pak Sofyan, beliau tidak ada bakat sebagai pengarang cerita. Hal-hal mistis semacam itu bisa terjadi pada siapa saja, karena memang ada makhluk lain di dunia yang lain. Pada dimensi yang berbeda. Sesekali makhluk berdimensi berbeda itu berkeinginan untuk menyapa kita, berinteraksi. Hanya mungkin kepekaan kita yang berbeda, sehingga ada yang bisa merasakan kehadirannya, ada yang tidak. Ada yang ndableg, ada yang peka. Nah, Anda termasuk yang mana ya? Hehe.

 

Demikianlah kisah Kamar 308.

 

Selamat menyambut malam Jumat, malam yang penuh dengan keberkahan. Jangan lupa baca Yasin, tahlil dan doa untuk para leluhur yang sudah mendahului kita ya. Semoga Allah SWT memberikan kedamaian dan kebahagiaan pada kita semua. Amiin.

 

Jakarta, 20 Januari 2022.