Pages

Sabtu, 07 Juni 2014

Learning by Doing

Dua hari ini saya berada di Kupang, tepatnya di Hotel Royal Kupang. Saya dijadwalkan untuk mengisi pelatihan kurikulum 2013 bagi para guru SD, SMP, SMA dan SMK, selama dua hari. Kegiatan ini sudah terlanjur saya sanggupi sejak sekitar sebulan yang lalu. Sehingga meskipun sebenarnya saya ada undangan rapat di Jakarta untuk hari Jumat sampai Minggu, saya terpaksa tidak bisa hadir. Kalah janji. 

Pelatihan diikuti oleh sekitar 100 orang guru. Syukurlah, tidak terlalu banyak. Saya bisa leluasa dan lebih intens berinteraksi dengan para peserta. Peserta yang terlalu banyak akan membuat narasumber cepat lelah, karena bicara saja mesti ngotot. Selain itu, pengendaliannya juga tidak bisa maksimal. Kalau pun bisa, pasti melelahkan, karena perlu energi besar untuk mobile kesana kemari melakukan interaksi dengan para peserta. Saya pernah mempunyai pengalaman menjadi narasumber dengan jumlah peserta 800-an orang. Selesai acara, panitianya saya amuk. "Yo lek kampanye, tidak apa-apa mau peserta sebanyak apa pun." Kata saya. "Kalau seperti ini, tidak usah mengundang saya." Saya nggondok, dan panitia berkali-kali minta maaf.

Hari pertama, kami berdiskusi tentang rasional perubahan K-13, elemen perubahan, SKL, KI, KD, pembelajaran, dan penilaian. Waktunya mulai pukul 09.00-16.00. Hanya diselingi istirahat satu jam, pukul 12.00-13.00.

Saya menggunakan pendekatan saintifik dalam pelatihan ini. Peserta saya bagi dalam kelompok-kelompok, ada 15 kelompok dengan jumlah anggota kelompok antara 5-7 orang. Guru SD berkelompok dengan guru SD, guru SMP dengan guru SMP, guru SMA dengan guru SMA dan SMK (karena guru SMK hanya ada satu).

Setiap topik saya mulai dengan informasi singkat, kemudian peserta saya minta untuk membaca sendiri materi, berdiskusi, dan mengerjakan tugas-tugas yang sudah saya siapkan di materi yang mereka miliki. Setelah itu setiap kelompok diberi kesempatan untuk presentasi dan ditanggapi oleh kelompok lain.

Tidak terasa, diskusi berjalan sangat gayeng. Guru-guru itu begitu bersemangat. Bahkan ketika makan siang, mereka sampai dipaksa-paksa oleh panitia untuk beranjak dari kursi karena mereka maunya menuntaskaskan tugas pertama dulu. Begitu juga ketika tiba waktunya pelatihan usai, mereka juga tidak segera berhenti berdiskusi. Sampai akhirnya saya paksa mereka berhenti karena besok masih ada waktu untuk melanjutkan.

Saya bertanya kepada mereka, "apakah bapak ibu belajar sesuatu hari ini?" Saya panggil kelompok per kelompok. "Kelompok Komodo, apakah hari ini belajar sesuatu?"
"Ya." Mereka menjawab serempak.
"Kelompok Tulip?"
"Ya."
"Kelompok Mawar?"
"Ya."
Ada 15  kelompok, dan mereka menjawab "ya" dengan penuh semangat.

Mereka telah belajar menerapkan pendekatan siantifik dengan begitu mudahnya. Mengalir, sangat mengasyikkan, sangat menyenangkan. Mereka tidak menyangka, bahwa pendekatan saintifik bisa diterapkan dengan sesederhana itu. Sebelumnya mereka membayangkan, pendekatan saintifik hanya bisa dilakukan di lab, memerlukan fasilitas yang memadai, penuh dengan penyelidikan, eksperimen, dan hal-hal yang sulit dilakukan, terutama oleh sekolah-sekolah di pelosok. Mereka baru menyadari, bahkan mata pelajaran sejarah, bahasa, seni, dan olah raga, bisa dengan mudah menerapkan 5M itu, mengamati, menanya, mencoba, mengasosiasi, dan mengkomunikasikan. Mereka sudah membuktikan, saat mempelajari K-13, mereka melakukan pengamatan dengan cara membaca dan mendengarkan. Mereka juga menampilkan banyak pertanyaan yang tidak sekedar membutuhkan jawaban mudah, namun pertanyaan yang membutuhkan analisis dan sintesis. Mereka juga mencoba mencari jawaban dari pertanyaan-pertanyaan itu dengan memanfaatkan materi yang mereka miliki, berdiskusi, dan bertanya pada narasumber. Setelah itu, mereka berusaha menghubungkan pemahaman mereka dengan pengalaman di lapangan, dan juga dengan sumber-sumber lain. Selanjutnya, mereka mengkomunikasikan hasilnya untuk memperoleh kesimpulan bersama.

Ya. Para guru itu baru saja membuktikan, betapa pembelajaran yang interaktif, menantang dan membebaskan, akan sangat menyenangkan dan membuat betah siapa pun yang belajar. Mereka juga menyadari, dalam proses itu, sikap jujur, tanggung jawab, teliti, tangguh, juga dikembangkan. Begitu juga keterampilan berkolaborasi dan berkomunikasi. Artinya, sikap, pengetahuan dan keterampilan yang disyaratkan dalam pembelajaran dengan K-13, dapat dibangun melalui pendekatan saintifik.

Sore itu saya memberi hadiah buku bagi empat kelompok terbaik. Mereka senang sekali menerima "Mimpiku, Mimpimu, Mimpi Kita", "Ibu Guru, Saya Ingin Membaca", "Jangan Tinggalkan Kami", dan "Berbagi di Ujung Negeri." Buku-buku itu lekat dengan kehidupan mereka. Selain karena sebagian besar setting-nya di NTT, juga karena tulisan-tulisan di dalam buku itu sangat menggugah.

Hari kedua, diskusi dilanjutkan dengan penyusunan RPP. Saya memberikan materi RPP lengkap dengan peraturan-peraturan menteri, terkait kerangka kurikulum serta kompetensi inti dan kompetensi dasar semua jenjang pendidikan. Saya juga memberi contoh RPP yang menerapkan pendekatan saintifik, bagaimana mengemas proses pembelajarannya sampai pada penilaiannya. 

Seperti hari kemarin, diskusi begitu gayeng. Tidak henti-hentinya guru-guru itu berdebat, saling menanggapi, saling melengkapi. Saya sampai merasa tidak sedang berada di Kupang, salah satu wilayah di Indonesia bagian timur yang katanya SDM-nya sangat rendah kualitasnya itu. Saya baru sadar, guru-guru ini pasti bukanlah termasuk SDM yang rendah itu. Mereka datang jauh-jauh untuk ikut pelatihan di tempat ini atas inisiatif mereka sendiri. Mereka membayar biaya pelatihan dengan uang mereka sendiri. Mereka datang dari tempat-tempat yang jaraknya puluhan kilometer, ada yang dari Amarasi Barat, Amarasi Selatan, Semau Selatan, Besmarak, bahkan dari Amfuang Timur, wilayah yang berbatasan dengan Timur Leste. Mereka seperti orang-orang yang kehausan dan ingin sepuas-puasnya minum dari sumber air pengetahuan. Sampai takjub saya melihatnya.

Saya bertanya kepada mereka: "adakah guru yang paling bapak ibu ingat, ketika bapak ibu bersekolah di SD, SMP, SMA atau SPG? Apa yang membuat bapak ibu selalu mengingatnya?"

Para guru itu berebut menjawab. Ada yang mengatakan, dia ingat selalu seorang guru SMP-nya karena guru itu sangat menyenangkan ketika mengajar, dia juga tidak suka menghukum seperti guru-guru lain. Ada juga yang mengatakan, dia ingat seorang gurunya saat SMA karena guru itu suka memukul dan membentur-benturkan kepala anak-anak ke tembok.

"Jadilah guru yang dikenang oleh siswa-siswa karena hal-hal baik, bukan karena hal-hal buruk. Apakah bapak ibu ingin dikenang karena hal-hal baik atau karena hal-hal buruk, itu adalah pilihan." Kata saya. "Tentu kita ingin, siswa-siswa kita mengenang kita, karena hal-hal baik yang telah kita tanamkan pada diri mereka, hal-hal baik yang itu berguna untuk bekal mereka menjalani kehidupan mereka."

"Apakah kita ingin menjadi guru yang dinantikan kehadirannya, ataukah menjadi guru yang menakutkan, momok, bagi siswa-siswa kita?"

Guru-guru itu menjawab serempak, mereka ingin menjadi guru yang dirindukan, yang dinantikan kehadirannya oleh para siswa.

"Maka kita harus menjadi teladan bagi siswa kita. Kata pepatah, poor teacher tells, good teacher teaches, best teacher inspires the students. Kita harus bisa menjadi guru-guru yang mampu menginspirasi. Untuk bisa menjadi guru-guru yang mampu menginspirasi, kita harus menjadi teladan. Jangan menuntut siswa untuk berdisiplin kalau kita sendiri tidak bisa disiplin, datang ke sekolah seenaknya, mengajar hanya formalitas, tidak menghargai siswa, suka memukul, suka menyalah-nyalahkan, dan seterusnya."

Di akhir pelatihan, saya memanggil peserta yang paling tua di ruangan itu. Seorang ibu, usianya 74 tahun, ya, 74 tahun, dengan sigap maju ke depan. Disusul dengan seorang bapak dan seorang ibu juga, yang ternyata usia mereka 'masih' 59 tahun. Dua orang itu terpaksa mundur karena kalah tua. Saya memberikan hadiah buku pada ibu yang paling senior itu (saya lupa namanya). Meski usianya 74 tahun, dia masih aktif mengajar, karena di yayasan tempat dia mengajar masih terus menugasi dia. Semangat belajar yang terus menyala, sangat nampak dari caranya berbicara, mendapatkan applaus dari semua peserta.

Saya juga memanggil peserta yang termuda. Ada empat peserta yang maju. Yang termuda dari mereka, Ibu Maria, 24 tahun, memperoleh hadiah buku. Satu lagi, meskipun tidak termuda, 25 tahun, juga mendapatkan hadiah buku, karena tepat hari ini, dia berulang tahun. Wow, betapa senangnya dia mendapatkan hadiah buku di hari ulang tahunnya. Dia juga mendapatkan ucapan selamat dari para peserta yang lain.

Kemudian saya juga memanggil peserta yang rumahnya paling jauh. Ada tujuh peserta yang maju dan mengklaim bahwa merekalah peserta yang rumahnya paling jauh. Padahal buku tinggal tiga. Maka saya bertanya pada para peserta yang lain, "siapa tiga di antara tujuh orang itu yang berhak menerima buku?" Dan riuh-rendahlah ruangan. Tidak hanya para peserta yang ramai, tapi juga tujuh orang itu ramai sendiri di depan. Mereka berdebat dan berusaha meyakinkan saya dan semuanya bahwa merekalah yang datang dari tempat yang paling jauh. Kami juga terpingkal-pingkal menyaksikan betapa mereka bertengkar sendiri gara-gara memperebutkan buku itu. Akhirnya, setelah dibantu oleh para peserta, saya memutuskan untuk memberikan buku kepada tiga peserta. Yang lainnya, saya minta untuk menuliskan alamatnya, dan saya janjikan bahwa saya akan mengirimkan buku di alamat tersebut. Legalah mereka. Tanpa dikomando lagi, mereka bergegas menuliskan alamat mereka di secarik kertas, dan diserahkannya kepada saya. Bahkan yang tidak termasuk nominasi pun, ikut-ikutan menyerahkan alamat mereka ke saya.

Senang sekali bisa bersama para guru yang hebat itu.  Rasa lelah saya terobati dengan semangat mereka. Mereka juga nampak sangat puas dengan apa yang mereka pelajari selama dua hari ini. Wajah mereka berseri-seri.  Usai pelatihan, mereka berebut ingin berfoto dengan saya, dan beberapa dari mereka bahkan berusaha mencium tangan saya ketika bersalaman, sesuatu yang bukan kebiasaan orang NTT. Saya katakan ke mereka, apa yang kita pelajari dua hari ini tidak akan ada gunanya kalau kita tidak mencoba menerapkan dan membagikannya pada rekan guru yang lain. Ilmu itu bermanfaat kalau diamalkan. Kita akan tahu kelebihan dan kekurangan K-13 kalau kita mau memahaminya dengan baik dan mencoba menerapkannya. Learning by doing.

Selamat berjuang, guru-guru yang baik. Selamat jalan dan kembali ke pelosok-pelosok tempat kalian mengabdi. Nyalakan lilin-lilin untuk menerangi kegelapan....

Kupang, 7 Juni 2014

Wassalam,
LN

0 komentar

Posting Komentar

Silakan tulis tanggapan Anda di sini, dan terima kasih atas atensi Anda...