Pages

Minggu, 18 Mei 2014

Sate Dan Gule Pak Slamet

Tiba di Bandara Juanda, begitu saya masuk mobil, bersalam pada Mas Ayik dan mencium tangannya, Mas Ayik bilang "Langsung ke Kediri ya, Sayang?" Saya mengangguk. "Tapi pulang bentar, naruh koper dulu ya, sekalian nengok rumah." Jawab saya.

Maka pagi ini, kami berkendara menuju Kediri, tepatnya Pare. Ada teman kantor Mas Ayik yang punya hajat mantu. Sebenarnya acaranya kemarin, tapi Mas Ayik ingin datang bersama saya, mengingat saya pun sudah kenal baik dengan Pak Siswanto, teman kantor Mas Ayik itu. Tapi karena saya masih bertugas di Semarang, maka baru hari ini kami bisa memenuhi undangan itu.

Di perjalanan, baru beberapa menit, saya sudah izin ke Mas Ayik. "Aku bobo' ya, Mas?"
"Ya. Bobo' aja. Kursi diundurne, sendenan dijeglekne, ben bobo'e nyaman." Tentu saja saya manut. Menggeser jok dan sandarannya, memastikan pada PW (posisis wenak). Dan pulaslah saya.

Sampai di Pare, pas adzan dhuhur. Tamu di rumah Pak Sis ada beberapa pasang. Terop mulai dibongkar. Kami ngobrol ngalor-ngidul sambil makan kue-kue, minum kopi dan teh. Pak Sis jago ngobrol. Ada saja topiknya. Kami lebih banyak hanya mendengar. Sambil senyum-senyum, tertawa-tawa, mengangguk-angguk, dan berkomentar sepatah dua patah kata untuk mengimbangi obrolan saja.

Kami tidak berlama-lama di rumah Pak Sis. Hanya sekitar setengah jam. Yang penting kami sudah datang, menunjukkan perhatian sekaligus mempererat tali silaturahim dengan Pak Sis dan keluarganya. Untungnya, kami tidak disuguh makan siang. Ya, karena ada yang kami incar sejak dari Surabaya. Yaitu, sate dan gule Pak Slamet.

Ini yang kedua kali kami makan sate gule Pak Slamet yang ada di jalan raya Kandangan, Pare itu. Yang pertama kali dulu waktu saya ada kegiatan terusan dari Kediri ke Malang. Ditemani Mas Ayik juga, kami makan sate dan gule di tempat itu. Rasanya cocok dengan selera kami. 

Sebagai orang Ponorogo, Mas Ayik sangat fanatik pada sate. Sate ayam maupun sate kambing. Kalau tidak enak, dia mending tidak makan sate.

Nah, untuk sate dan gule Pak Slamet ini, rupanya cocok dengan selera Mas Ayik. Sama, cocok juga dengan selera saya. Kami berdua memang sama-sama penggemar sate, terutama sate kambing.

Meski penggemar sate, kami tidak lantas umpak-umpakan makan sate. Tahu diri. Ingat kesehatan. Cukuplah sepuluh tusuk untuk berdua. Juga semangkok gule untuk berdua. Minumnya wedang jeruk nipis hangat, untuk menetralisir. Bahkan sambil menunggu sate, kami makan banyak buah untuk 'nglambari'.

Sate Pak Slamet empuk, bumbu kacang yang ditabur irisan bawang merah dan sesendok sambal pas sekali untuk melumuri daging bakar yang masih panas itu. Begitu irisan jeruk nipis dibubuhkan di atasnya, wow, aromanya... Hanya dari aroma dan tampilannya saja, sate ini sudah menunjukkan pesona rasanya yang pasti lekerrr.....

Jadi, tunggu apa lagi? Mari kita nimati satenya. Te.....sate......


Pare, 18 Mei 2014

Wassalam,
LN

0 komentar

Posting Komentar

Silakan tulis tanggapan Anda di sini, dan terima kasih atas atensi Anda...